Topologi adalah suatu cara menghubungkan komputer yang satu dengan komputer lainnya sehingga membentuk jaringan. Ada beberapa macam topologi yang umum digunakan saat ini, yaitu topologi bus, token-ring, star, tree, dan mesh.
1. Topologi Bus
Topologi bus yaitu topologi yang memiliki sebuah kabel tunggal atau pusat yang masing-masing workstation dan server dihubungkan. Kelebihan topologi bus yaitu saat melakukan pengembangan jaringan atau penambahan workstation baru tidak mengganggu workstation lain. Sedangkan kekurangan topologi bus adalah saat kabel pusat mengalami masalah, Maka keseluruhan jaringan akan mengalami gangguan.